Garis media – Samsung tampaknya terus berbenah guna meningkatkan performa smartphone-nya dengan memperbarui One UI 5.1 untuk Galaxy S22, Galaxy Z Fold4, dan Galaxy Z Flip4
Ada beberapa smartphone yang dikabarkan sudah mulai mendapatkan One UI 5.1, yakni lini Galaxy S22, Galaxy Z Fold4, dan Galaxy Z Flip4. Tak hanya lini tersebut, update ini juga dikabarkan telah hadir untuk lini Galaxy S20 dan Galaxy S21.
Hadirnya update ini dikatakan lebih cepat dari yang diperkirakan, karena sebelumnya ada kabar bahwa update baru akan dirilis beberapa minggu ke depan.
Dengan One UI 5.1, Samsung menghadirkan sejumlah pembaruan fitur. Beberapa di antaranya adalah widget baru, mode Expert RAW, peningkatan tampilan galeri, konektivitas, dan Mode DeX.
Dari sejumlah laporan, update ini hadir dengan ukuran sekitar 1,9 GB. Selain fitur baru, Samsung juga membenamkan patch keamanan 1 Februari 2023.
Kehadiran One UI 5.1 sendiri sudah diketahui sejak awal tahun ini. Setelah seri smartphone yang disebutkan sebelumnya, kemungkinan besar Samsung juga akan merilis update ini ke perangkat lain pada bulan Maret atau setelahnya.
Bagi Anda pengguna HP Samsung, Anda bisa mulai mengecek apakah sudah mendapatkan update ini atau belum. Caranya, kamu buka aplikasi Setting, lalu pilih Software Update untuk mengetahuinya.
Jika tersedia, yang harus Anda lakukan hanyalah mengunduhnya. Mengingat ukurannya yang relatif besar, ada baiknya Anda menggunakan koneksi Wi-Fi saat ingin mengunduh One UI 5.1.
Tampilan Posting: 16